Baksos Alumni Akabri 91 Meluas, Ribuan Paket Sembako Gratis Disebar ke Pelosok Jambi

    Baksos Alumni Akabri 91 Meluas, Ribuan Paket Sembako Gratis Disebar ke  Pelosok Jambi
    foto: Humas Polda Jambi

    JAMBI – Masih menjadi bagian dari rangkaian Bakti Sosial 32 Tahun Pengabdian Alumni Akabri 91, Kapolda Jambi  Inspektur Jenderal Polisi Rusdi Hartono, Selasa pagi (17/10), melepas pendistribusian ribuan paket sembako (kebutuhan pokok) ke sejumlah kabupaten dari teras Lobby Utama Mapolda Jambi.

    Menggunakan sejumlah kendaraan truk, ribuan paket sembako tersebut antara lain disebar ke Kabupaten Muarojambi, Batanghari, Tanjungjabung Barat, Tanjungjabung Timur dan Kota Jambi. Paket sembako yang dibagikan cuma-cuma tersebut antara lain berisikan beras, minyak goreng.

    "Setelah 32 Tahun mengabdi, para Alumni Akabri 91 kembali melaksanakan bakti sosial sebagai bentuk kepedulian terhadap masyarakat. Dengan membuat beberapa kegiatan, termasuk berbagi semabko. Semoga apa yang kami lakukan bisa  untuk membantu dan dimanfaatkan oleh masyarakat secara langsung, ” ujar Kapolda Rusdi Hartono.

    Kapolda menjelaskan, rangkaian 32 tahun pengabdian Alumni Akabri 91, akan berlanjut hingga pekan depan. Antara lain diwarnai beberapa kegiatan bakti sosial dan kesehatan. Seperti sunatan massal, penanganan stunting, donor darah dan bentuk pelayanan kesehatan lainnya.

    "Pada hari ini dibagikan lima ribu paket sembako kepada masyarakat Kota Jambi, Muaro Jambi, Tanjab Barat, Tanjab Timur dan Batanghari. Mudah-mudahan kepedulian kami ini dapat diterima masyarakat, " kata Rusdi.

    Turut hadir pada acara pelepasan sembako antara lain Wakapolda Jambi Brigjen  Yudawan Roswinarso, PJU Polda Jambi, Kasipers Kasrem 042/Gapu Jambi Letkol Kav Didi Carsidi, Kasilog Kasrem 042/Gapu Jambi Kolonel Czi Yudi Hendro, Kasiren 042/Gapu Jambi Kolonel Kav Hendrik Dikson, dan Karumkit DKT Bratanata Jambi.(IS/put).

    jambi polda jambi 32 tahun pengabdian alumni akabri 91 berbagai sembako
    solmi

    solmi

    Artikel Sebelumnya

    Pengadaan Calon PPPK Polri TA 2023 di Polda...

    Artikel Berikutnya

    Pengabdian Alumni Akabri 91 untuk Masyarakat...

    Berita terkait

    Rekomendasi

    Hendri Kampai: Kekuasaan, Kesempatan untuk Berbuat Baik atau Kezaliman yang Menghancurkan
    Hendri Kampai: Menjaga  Euforia Harapan
    Edi Mardianto Apresiasi Kerja Kerjas Tim Audit Kinerja Itwasda Polda Jambi
    Hendri Kampai: Berkaca dari Singapura, Pelajaran Berharga untuk Indonesia
    Hendri Kampai: Seandainya Para Pejabat Jujur, Indonesia Pasti Makmur

    Ikuti Kami